BPBD Kabupaten Kupang Sosialisasi Teknis Bantuan Seroja di Kupang Tengah

ADVERTORIAL64 Views

SOSIALISASI PETUNJUK TEKNIS BANTUAN STIMULAN PERBAIKAN RUMAH KORBAN BENCANA ANGIN TOPAN DAN BANJIR AKIBAT BADAI SIKLON SEROJA PADA STATUS TRANSISI DARURAT KE PEMULIHAN DI KABUPATEN KUPANG

Oelamasi, Suara Harapan- Selasa, 10 Mei 2022 bertempat di aula Kantor Camat Kupang Tengah hadir Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (FPRB) Kabupaten Kupang, Semy Tinenti bersama tim BPBD, FPRB Kabupaten Kupang, Perwakilan camat Kupang Tengah, Kepala Desa Noelbaki, Oebelo, Oelnasi, Tanah Merah, Lurah Tarus, Pihak Babinkamtibmas, dan pihak Polsek Kupang Tengah.

Berdasarkan data BNBA yang diperoleh Suara Harapan untuk kecamatan Kupang Tengah korban Seroja berjumlah 2.292 Kepala Keluarga.

Dalam pemaparan materi, Kepala BPBD mengungkapkan prinsip-prinsip dasar kebijakan dan strategi, menurutnya bantuan dana stimulan rumah bersumber dari dana siap pakai BNBA, Pemerintah Kabupaten Kupang bersama masyarakat dan dunia usaha bertanggung jawab, menggunakan prinsip-prinsip integrasi, sinkronisasi secara komprehensif, dan dilaksanakan secara cepat, terencana, terpadu, terkoordinir, dan selaras dengan perencanaan pembangunan daerah berbasis pengurangan risiko bencana.

Adapun kebijakannya berdasarkan peraturan BNPB no 4 tahun 2020, pelaksanaan bantuan stimulan rumah dilaksanakan secara terintegrasi, dana pendamping berasal dari APBD Kabupaten Kupang TA 2022, besaran bantuan rumah rusak berat Rp50. 000.000., Rumah rusak sedang Rp25. 0000.0000., dan rumah rusak ringan Rp10. 000.000.

Sedangkan strategis adalah melibatkan tokoh masyarakat, pemuka agama, tokoh adat, TNI/Polri, LSM, dan Media Massa untuk pendampingan masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan dan perbaikan rumah, tutup Tinenti. ]]>