Kupang, NTT – Sejumlah masyarakat di berbagai desa dan kecamatan di Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), mendorong dr. Messerassi B.V. Ataupah untuk maju sebagai calon bupati Kupang pada Pilkada 2024 mendatang.
Dukungan ini disampaikan oleh Ody Rakmeni, warga Desa Ponain, Kecamatan Marasi Induk. Menurut Ody, dr. Messe, sapaan akrabnya, memiliki kemampuan dan pengalaman yang mumpuni untuk memimpin Kabupaten Kupang.
“Kami siap mendukung dr. Messerassi B.V. Ataupah untuk menjadi Calon Bupati Kupang 2024 nanti,” ungkap Ody kepada wartawan di Desa Ponain, (2/11/2023), seperti dilansir Zonaline.com.
Ody menuturkan bahwa dr. Messe memiliki pengalaman luas dalam birokrasi pemerintahan. Hal itu terbukti dari berbagai jabatan yang pernah diembannya, seperti Puskesmas Oekabiti, Kabid RSUD W.Z. Johannes, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang, Staf Ahli Kabupaten Kupang, Asisten Setda Kabupaten Kupang, Kepala Bapeda Kabupaten Kupang, Kepala Dinas KB Kabupaten Kupang, Penjabat Bupati Malaka, Kepala Dinas Sosial Provinsi NTT, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT hingga Staf Ahli Gubernur NTT.
“Beliau sudah pernah menjabat di berbagai posisi penting di pemerintahan, sehingga beliau memiliki pengalaman birokrasi pemerintahan yang sangat kompleks,” kata Ody.
Selain itu, Ody juga menekankan bahwa dr. Messe merupakan putra Amarasi pertama yang memiliki gelar dokter dan berpengalaman dalam bidang kesehatan.
Dukungan serupa juga disampaikan oleh Metusalak Nubatonis, warga Desa Kotabes, Kecamatan Amarasi Induk. Nubatonis yakin bahwa dr. Messe mampu mengatasi permasalahan kesehatan dan stunting di Kabupaten Kupang jika terpilih menjadi bupati.
“Dengan pengalaman kerja dan ilmu kesehatan yang dimiliki oleh dr. Messe saya sangat yakin jika beliau menjadi Bupati Kupang, persoalan kesehatan dan stunting bisa tangani dengan baik,” ucapnya.
Dukungan masyarakat terhadap dr. Messe untuk maju Pilkada 2024 menunjukkan tingginya kepercayaan publik terhadap kemampuan dan kepemimpinannya. Pengalaman birokrasi dan keahliannya di bidang kesehatan diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi Kabupaten Kupang. (Zonaline.com)