Oelamasi, Suara Harapan – Pejabat Bupati Kupang, Alexon Lumba, menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Lahir Pancasila di Lapangan Kantor Bupati Kupang, Sabtu (1/6).
Dalam pidatonya, Lumba menyampaikan pesan Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Yudian Wahyudi, yang menekankan pentingnya Pancasila sebagai jiwa pemersatu bangsa dalam mencapai Indonesia Emas 2045.
“Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia emas yang maju, mandiri, dan berdaulat,” ujar Lumba, mengutip pidato Wahyudi.
Wahyudi juga mengajak seluruh komponen bangsa untuk “bahu-membahu membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.”
Lumba menambahkan, “Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur, dan berwibawa di kancah dunia.”
Upacara tersebut juga menjadi momen bagi Lumba untuk mengumumkan prestasi Pemerintah Kabupaten Kupang yang meraih dua penghargaan dari Kementerian Keuangan RI atas keberhasilan dalam pengelolaan dana transfer ke daerah (TKD) dan dana alokasi khusus (DAK) fisik.
Acara peringatan Hari Lahir Pancasila di Kupang ini dihadiri oleh berbagai pejabat daerah, termasuk Plt. Sekda Novita Foenay, Forkopimda Kabupaten Kupang, pimpinan OPD, ASN, dan PTT Lingkup Pemkab Kupang. (Sipers Prokopim KK/56/24/Red)