Kupang, Suara Harapan – Salah satu kisah inspiratif datang dari Kopdit Timau Indah, koperasi simpan pinjam yang juga memberi perhatian pada pemberdayaan anak muda NTT yang bekerja di luar daerah.
Gregorius Baitanu, Pembina Kopdit Timau Indah, menjelaskan bahwa banyak anggota mereka yang merantau ke Kalimantan, Papua, bahkan Malaysia. Jarak yang jauh tak menyurutkan semangat mereka untuk menabung demi masa depan.
“Kopdit Timau Indah hadir untuk membantu mereka menyisihkan sebagian penghasilannya,” kata Baitanu kepada Suara Harapan, Jumat (15/3).
“Setiap bulan, mereka rutin menabung, meskipun belum bisa meminjam karena faktor jarak. Nanti setelah kembali ke kampung halaman, mereka baru bisa memanfaatkan fasilitas pinjaman koperasi, entah untuk usaha, bangun rumah dan sebagainya,” ujar Baitanu.
Kopdit Timau Indah tak hanya menjadi wadah menabung, tetapi juga sedang menggencarkan upaya edukasi keuangan kepada para anggotanya. Hal ini penting untuk membantu mereka mengelola keuangan dengan bijak dan mencapai tujuan finansial mereka.
“Kita selalu beri mereka motivasi bahwa kamu pergi itu cari uang. Jadi kalau sudah dapat uang, sisihkan yang lain untuk masa depan kalian,” kata Baitanu.
Jumlah anggota yang berada di tanah rantau mendekati angka 200 orang. Ia berharap anggota yang tersebar hingga ke Singapura dan Hongkong ini dapat menjadi contoh bagi para perantau lain. Bahwa manajemen keuangan sangat penting untuk masa depan yang lebih baik. (*)