KUPANG, SH – Penjabat Bupati Kupang, Alexon Lumba, mendorong PDAM Kabupaten Kupang untuk berani berinovasi dan keluar dari zona nyaman demi meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.
Hal ini disampaikan saat kunjungannya ke kantor PDAM di Jln Anggrek, Oepura Kupang, Senin (1/7).
“Kita harus berani berinovasi. Jangan hanya bekerja seperti biasa. Bekerjalah melampaui batas kemampuan. Ibaratnya, ada pagar di depan kita, jika hanya berjalan biasa, kita tidak akan bisa melompati pagar itu. Tapi jika kita dikejar musuh, kita pasti mampu melompatinya. Inilah kerja luar biasa yang harus kita lakukan,” ujar Lumba.
Lumba juga mengingatkan bahwa PDAM yang tidak sehat dapat diambil alih oleh Pemerintah Pusat karena menyangkut pelayanan publik. Ia menekankan pentingnya mencari solusi untuk mengurangi jumlah pelanggan yang tidak aktif.
Plt.Dirut PDAM Kabupaten Kupang, Oktovianus Tahik, mengapresiasi kunjungan Pj.Bupati dan berharap dapat memotivasi seluruh karyawan untuk lebih inovatif.
Tahik juga memberikan laporan lengkap mengenai kondisi PDAM kepada Pj.Bupati, meliputi pengelolaan keuangan, pelanggan, sumber air, karyawan, aset, dan aspek lainnya.(Sipers Prokopim KK/67/24/Red)